Nokia Indonesia keluar sebagai pemenang Top Brand Award 2014 untuk kategori ponsel pintar (smartphone). Hasil ini dicapai berdasarkan survei longitudinal yang dilaksanakan oleh Frontier Consulting Group kepada 5200 konsumen di delapan kota (Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan, Makassar, Pekanbaru dan Balikpapan) di Indonesia. Melalui proses wawancara langsung dengan konsumen serta pengaplikasian metode sampling menjadikan Top Brand Index murni pilihan konsumen.
Top Brand Index dirancang untuk mengetahui persepsi konsumen mengenai suatu brand. Dalam indeks ini terdapat tiga dimensi yang dijadikan pengukuran:
1. Mind Share (prestasi suatu brand dalam mencapai top of mind pada benak konsumen), merefleksikan kekuatan suatu brand pada benak konsumen.
2. Market Share (prestasi suatu brand dalam hal preferensi pengguna), merefleksikan kekuatan suatu brand di pasaran.
3. Commitment Share (prestasi suatu brand dalam hal preferensi penggunaan di masa depan), merefleksikan kekuatan suatu brand di hati konsumen.
Nokia terus menciptakan inovasi yang mampu menyediakan pilihan terbaik bagi konsumen dari berbagai kalangan. Nokia Lumia dengan sistem operasi Windows Phone 8 memberikan pengalaman pengguna yang unik dan personal. Rangkaian produk Nokia Lumia dilengkapi dengan aplikasi-aplikasi modern dan menarik seperti Nokia MixRadio yang memiliki koleksi 18 juta lagu, HERE Maps serta 190.000 aplikasi lainnya yang terdapat di Windows Phone Store.
Nokia Lumia 1020 yang sudah diperkenalkan pada pasar Indonesia akhir tahun 2013 lalu, menciptakan standar baru dalam teknologi imaging dengan resolusi 41 MP yang dilengkapi teknologi PureView dan optical image stabilization. Teknologi ini memungkinkan Nokia Lumia 1020 menghasilkan ketajaman gambar seperti layaknya kamera digital profesional.
Terpilihnya Nokia sebagai pemenang Top Brand Award 2014 untuk kategori smartphone meningkatkan nilai kompetitif Nokia Indonesia dalam industri ponsel pintar di negara ini.
No comments:
Post a Comment